FILM TERBARU SHAH RUKH KHAN RAEES DILARANG BEREDAR DI PAKISTAN

FILM TERBARU SHAH RUKH KHAN RAEES DILARANG BEREDAR DI PAKISTAN


Film yang dibintangi superstar Bollywood, Shah Rukh Khan 'Raees' telah dirilis pada 25 Januari 2017 di India. Dan rencana pada minggu ini film karya Rahul Dholakia itu akan dirilis di Pakistan.
Tetapi tampaknya Badan Sensor Film Pakistan Senin (6/2/2017) kemarin tidak meloloskan film yang juga dibintangi aktris Pakistan, Mahira Khan tersebut.

Menurut laporan, tidak diloloskannya film 'Raees' oleh Badan Sensor Pakistan karena konten dari film  sangat menyudutkan Islam, dimana orang-orang Islam termasuk Raees (yang diperankan oleh Shah Rukh Khan) berbisnis barang haram seperti minuman keras. Selain itu, di film juga digambarkan orang-orang Muslim sebagai kriminal, orang yang dicari/buronan dan juga teroris.
Satish Anand, distributor film Bollywood di Pakistan, mengatakan bahwa ada pesan dari Badan Sensor bahwa dilarang mendistribusikan film 'Raees' di Pakistan. Alasannya, mereka keberatan dengan konten film di wilayah mereka. 

Sutradara 'Raees', Rahul Dholakia merasa sangat terkejut mendengar berita larangan tersebut. Pasalnya, dia belum menerima surat dari Badan Sensor Pakistan, hingga dia sangat terkejut dengan keputusan tersebut. Padahal 'Raees' telah diedarkan di beberapa negara yang penduduknya mayoritas Muslim, seperti UAE, Oman, Bahrain, bahkan Indonesia.

Satu-satunya film Bollywood yang dirilis di Pakistan baru-baru ini, setelah pelarangan yang diterapkan pemerintah Pakistan atas insiden teror di Uri, Jammu Kashmir adalah film Sanjay Gupta 'Kaabil' yang dibintangi Hrithik Roshan dan Yami Gautam. (Melaty Tagore)

Setelah membaca artikel berjudul FILM TERBARU SHAH RUKH KHAN RAEES DILARANG BEREDAR DI PAKISTAN ini, apa pendapatmu? Yuk, beritahu kami di kolom komentar.

Dapatkan artikel review dan sinopsis film India, atau gosip selebriti terbaru, dan semua hal tentang film India semuanya ada disini. Kalian juga bisa menonton film India Terbaru Subtitle Bahasa Indonesia di tautan ini..



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url