AMITABH BACHCHAN SIAP GALANG DANA LEWAT PERTANDINGAN KRIKET

AMITABH BACHCHAN SIAP GALANG DANA LEWAT PERTANDINGAN KRIKET


Pemerintah India saat ini sedang galak-galaknya menyapu bersih penyakit mematikan TBC (tuberkolosa) dari negeri tercintanya. Dalam rangka untuk menyebarkan kesadaran akan penyakit paru-paru ini, pemerintah pun menggaet bintang legendaris Amitabh Bachchan untuk menjadi brand ambassadornya alias Duta kampanye mereka.

Bintang berusia 74 tahun itu mengungkapkan bahwa dirinya pernah didiagnosa terserang TBC saat syuting acara Reality Show yang dipandunya 'Kaun Banega Crorepati' (KBC) beberapa tahun lalu. Dimana ayah kandung aktor Abhishek Bachchan ini benar-benar merasa sangat kesakitan dan membutuhkan obat yang sangat kuat.
Dalam rangka mengkampanyekan kesadaran akan penyakit TBC ini, pemerintah bersama Amitabh Bachchan akan mengadakan pertandingan kriket untuk amal antara orang-orang parlemen dan aktor-aktor Bollywood. 

Hal tersebut telah diluncurkan di Lok Sabha kemarin (30/3/2017) oleh Anggota Parlemen dari partai BJP, Anurag Thakur. Dikatakan bahwa pertandingan akan dilakukan pada 8 April 2017 mendatang.

Dan mengenai aktor siapa saja yang akan ikut dalam bertandingan tersebut, hingga kini masih dalam proses pencarian. (Melaty Tagore)

Setelah membaca artikel berjudul AMITABH BACHCHAN SIAP GALANG DANA LEWAT PERTANDINGAN KRIKET ini, apa pendapatmu? Yuk, beritahu kami di kolom komentar.

Dapatkan artikel review dan sinopsis film India, atau gosip selebriti terbaru, dan semua hal tentang film India semuanya ada disini. Kalian juga bisa menonton film India Terbaru Subtitle Bahasa Indonesia di tautan ini..



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url