Review Film: ACT-1978, Pembajakan Kantor Dinas Pertanian

Review Film: ACT-1978, Pembajakan Kantor Dinas Pertanian

Aksi penyanderaan yang dilakukan oleh sekelompok orang demi sebuah tujuan sudah sangat sering dibuat filmnya. Dramatisasi, aksi, dan ketegangan yang dibangun rata-rata memiliki template yang sama. Terakhir kita bisa menyaksikan film penyanderaan dengan judul Sanak yang diperankan oleh Vidyut Jamwal. Dari semua film tentang penyanderaan yang pernah dibuat, kebanyakan dilakukan oleh teroris. Para penjahat ini biasanya menuntut pemerintah untuk membebaskan tawanan. Apa yang mereka perjuangkan hanya untuk kepentingan kelompoknya.

Namun berbeda dengan film yang satu ini. Act-1978 adalah film India berbahasa Kannada yang memiliki premis hampir sama dengan drama penyanderaan lainnya. Akan tetapi, pelaku dan motif perbuatannya sangat berbeda sekali.

Sebelum Anda menontonnya, mari kita simak dulu ulasan Film India berikut ini.

Sinopsis Film ACT-1978

Di suatu pagi, Geetha yang sedang hamil tua tampak sedang memulai aktivitasnya. Setelah mandi dan sarapan, Geetha berangkat ke kota bersama ayah mertuanya. Tujuannya ke kantor Dinas Pertanian di kota Karnataka.

Aktivitas pagi di kantor dinas itu sama seperti hari biasanya. Setiap orang sibuk dengan rutinitasnya. Namun, keadaan mendadak berubah ketika Geetha dan ayahnya masuk ke kantor itu.

Geetha yang sedang hamil tua itu tiba-tiba menodongkan senjata kepada seluruh karyawan kantor. Semua pintu ditutup rapat dan dikunci oleh ayahnya. Orang-orang terdiam dan tak berani melawan Geetha. Di tubuh Geetha telah terililit bom waktu berkekuatan besar yang siap meledak kapan saja.

Benar, Geetha membajak kantor Dinas Pertanian. Dia menyandera seluruh pegawai kantor untuk sebuah tuntutan kepada pemerintah.

Apa yang merasuki Geetha hingga nekat berbuat itu? Mengapa dia melakukan pembajakan dan penyanderaan kantor dinas pertanian? Berhasilkah usaha Geetha? Semua pertanyaan itu akan terjawab dalam durasi 2 jam 4 menit.

Saksikan ACT-1978 di jaringan Amazon Prime Video.

Review Film: ACT-1978

Saya termasuk telat mengetahui film yang keren ini. ACT-1978 adalah film India berbahasa Kannada yang rilis pada tanggal 20 Nopember 2020 di bioskop. Untuk di jalur streaming, ACT-1978 tayang di Amazon Prime Video, tepat 1 bulan setelah rilis di bioskop.

 Tentang ACT-1978

Sebagai informasi, ACT-1978 adalah Peraturan Pemerintah Karnataka Tahun 1978, —kalau di Indonesia setara dengan peraturan gubernur. Undang-undang ini mengatur tentang Pegawai Negeri, yang mencakup tentang proses perekrutan, pendidikan, pembinaan, dan pengawasannya. Akan tetapi, dalam salah satu pasal disebutkan bahwa ; Pegawai Negeri tidak bisa dipecat meskipun telah melakukan kesalahan dan/atau perbuatan yang tidak bertanggungjawab.

Nah, pasal inilah yang digunakan oleh kebanyakan pegawai pemerintah Karnataka untuk melakukan praktek pungli, suap, dan korupsi.

 Ulasan Film ACT-1978

Meskipun film ini berjudul nama sebuah undang-undang, ACT-1978 berhasil menjadi sebuah film yang menghibur, sekaligus memberikan edukasi dan pesan moral kuat kepada penonton. Sutradara Mansore berhasil menjaga film tetap menarik sejak awal hingga detik terakhir durasinya habis. Inilah yang saya suka dari film ACT-1978.

Mansore tidak serta merta menggiring opini penonton untuk mengkritisi undang-undang ini. Memulai dengan langkah cepat, cerita langsung melompat ke tema utamanya. Seorang janda hamil tua, Geetha (Yagna Shetty), ditemani oleh seorang lelaki tua (B Suresh), pergi ke kantor mencari bantuan keuangan dari pemerintah. Geetha ternyata seorang pembom bunuh diri dan, pistol di tangannya, menyandera karyawan untuk membuat pemerintah Negara bertekuk lutut dan menerima tuntutannya.

Perlahan namun pasti, tema tentang ACT-1978 mulai diperkenalkan. Mansore secara cerdas mengungkap latar belakang protagonis melalui awak media tv yang sedang meliput kejadian itu secara langsung. Pengungkapan seperti ini memiliki resiko; penonton kurang memiliki keterikatan dengan protagonis. Ada saat sisi dramatis hadir, ACT-1978 kurang berdampak emosional. Untungnya ada kesempatan lain yang bisa menguras emosi penonton.

Juara peran pada film ini pantas dialamatkan kepada Yagna Shetty. Dia memikul tanggungjawab atas berhasil atau tidaknya ACT-1978. Wajahnya dingin, terlihat cerdas, penuh beban penderitaan, juga menahan rasa sakit. Terasa pas banget memerankan seorang ibu muda yang sedang hamil tua. Sedangkan peran pendukung lainnya terasa biasa saja, tidak ada yang menonjol.

Penutup

Film ACT-1978 ini sangat cocok bagi penyuka film jenis thriller sosial. Bukan sebuah film aksi heroik berdarah-darah. Ketegangan yang dibangun bukan pada ancaman dari si pelaku, akan tetapi pada motif dan bagaimana perkembangan karakter utama. Saya menikmati setiap adegannya hingga detik terakhir durasinya.

ACT-1978

Title

ACT-1978

Directed by

Mansore

Written by

Dayanand TK
Veerendra Mallanna
(Dialogue)

Screenplay by

Mansore
TK Dayanand

Story by

Mansore

Produced by

Devaraj R

Starring

Yagna Shetty
Shruti
Sanchari Vijay

Cinematography

Satya Hegde

Edited by

Nagendra K. Ujjani

Music by

  • Score:
    Ronada Bakkesh
    Rahul Shivakumar
  • Songs:
    Rahul Shivakumar

Production
company

D Creations

Distributed by

KRG Studios

Release date

  • 20 November 2020

Running time

127 minutes

Country

India

Language

Kannada



Nontonnya DISINI yah!

Setelah membaca artikel berjudul Review Film: ACT-1978, Pembajakan Kantor Dinas Pertanian ini, apa pendapatmu? Yuk, beritahu kami di kolom komentar.

Dapatkan artikel review dan sinopsis film India, atau gosip selebriti terbaru, dan semua hal tentang film India semuanya ada disini. Kalian juga bisa menonton film India Terbaru Subtitle Bahasa Indonesia di tautan ini..



Next Post Previous Post
No Comment
Add Comment
comment url